Bahasa Inggris
Abstrak
Provinsi Sulawesi Tengah memiliki potensi bencana yang tinggi dengan skala yang besar seperti Gempa Bumi, Tsunami, dan Likuifaksi yang menyebabkan kerusakan fisik dan korban jiwa yang sangat banyak. 60 sampai 70 persen korban bencana yang ada di Indonesia adalah anak-anak, perempuan dan lansia. Anak-anak merupakan salah satu kelompok rentan yang terkena dampak bencana alam, karena ketidakmampuan mereka untuk bertindak mandiri ketika terjadi bencana. Maka diperlukan upaya untuk meningkatkan kesiapsiagaan anak menghadapi bencana alam. Menganalisis pengaruh pelatihan siaga bencana terhadap kesiapsiagaan anak sekolah dasar menghadapi bencana gempa bumi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen kuasi (Quasi Experimental Design), desain penelitian yang digunakan adalah Nonequivalent Control Group Design. Besar sampel sebanyak 40 siswa SDN Madani Palu. Jenis uji yang digunakan adalah uji wilcoxon uji mann whitney dengan tingkat signifikasi p< 0,05. Hasil penelitian menunjukkan nilai uji Mann Whitney U-Test dengan nilai p = 0,314 ( p > 0,05) yang berarti kesiapsiagaan menghadapi bencana gempa bumi kelompok perlakuan dan kontrol sama. Sedangkan hasil post observasi menunjukkan nilai p = 0,000 (p < 0,05) yang berarti bahwa kesiapsiagaan menghadapi bencana gempa bumi kelompok perlakuan dan kontrol sangat berbeda. Artinya pelatihan siaga bencana dengan metode ceramah, audio visual dan simulasi pada anak SDN Madani Palu berpengaruh terhadap peningkatan kesiapsiagaan menghadapi bencana gempa bumi. Dapat disimpulkan bawha ada pengaruh pelatihan siaga bencana terhadap kesiapsiagaan anak sekolah dasar menghadapi bencana gempa bumi.
Referensi
Ariningtyas Arum. (2019). Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Dengan Kesiapsiagaan Siswa Dan Sekolah Dalam Menghadapi Bencana Banjir Di Sman 5 Kota Tegal Tahun 2019. Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Dengan Kesiapsiagaan Siswa Dan Sekolah Dalam Menghadapi Bencana Banjir Di Sman 5 Kota Tegal Tahun 2019, 1–156.
Buston, E., Efendi, P., & Amelia, M. (2022). the Effect of Education Through the Animated Video “Ecami” About Alertness in Tsunami Evacuation on the Behavior of Elementary School Children in Bengkulu City 2021. Proceeding B-ICON, 1(1), 114–123. https://doi.org/10.33088/bicon.v1i1.24
Dewan Perwakilan Rakyat RI. (2007). Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana. http://digilib.unila.ac.id/4949/15/BAB II.pdf
Görkem, A. (2022). Disaster Education in Primary School: A Qualitative Research Based on Teachers’ Opinions. Psycho-Educational Research Reviews, 11(1), 125–146. https://doi.org/10.52963/perr_biruni_v11.n1.09
Hari, W., Widodo, S., Imaduddina, A. H., Sasongko, I., & Malang, K. (2021). Penerapan Pelatihan Siaga Bencana Gempa Bumi Bagi. Seminar Nasional Perwujudan Pembangunan Berkelanjutan Berbasis Kearifan Lokal Di Era Revolusi Industri 4.0 Dan Era New Norma, 17–26.
Indriasari, F. N. (2018). Pengaruh Pemberian Metode Simulasi Siaga Bencana Gempa Bumi terhadap Kesiapsiagaan Anak di Yogyakarta. Jurnal Keperawatan Soedirman, 11(3), 199. https://doi.org/10.20884/1.jks.2016.11.3.700
Mutiarasari, K. A. (2022). Apa Pengertian Siaga Bencana? Cek Informasinya di Sini. DetikNews. https://news.detik.com/berita/d-6433439/apa-pengertian-siaga-bencana-cek-informasinya-di-sini
Ratchna, S., Suriah, & Saleh, L. M. (2019). Earthquake Disaster Preparedness Education in Elementary School Students in Majene Regency. Hasanuddin International Journal Of Health Research, 1(01), 3–6. https://journal.unhas.ac.id/index.php/HIJHRS/article/view/7247
Roza, S. H., Yenti, M., Haq, A., & Putri, P. (2020). Upaya Peningkatan Kapasitas Kesiapsiagaan Bencana Gempa Bumi Dan Tsunami Pada Komunitas Sekolah Di SMP Negeri 13 Padang. Buletin Ilmiah Nagari Membangun, 3(1), 64–75.
Sari, D. P., & Suciana, F. (2019). Pengaruh Edukasi Audio Visual Dan Role Play Terhadap Perilaku Siaga Bencana Pada Anak Sekolah Dasar. Journal of Holistic Nursing Science, 6(2), 44–51. https://doi.org/10.31603/nursing.v6i2.2543
Seddighi, H., Sajjadi, H., Yousefzadeh, S., López, M. L., Vameghi, M., Rafiey, H., & Khankeh, H. (2021). School-Based Education Programs for Preparing Children for Natural Hazards: A Systematic Review. Disaster Medicine and Public Health Preparedness, 16(3), 1229–1241. https://doi.org/https://doi.org/10.1017/dmp.2020.479
Septiana, W. (2017). Perbedaan Pendidikan Kesehatan Metode Audiovisual Dan Simulasi Terhadap Pengetahuan Siswa Melakukan Pertolongan Pertama Pada Korban Pingsan. In Universitas ’Aisyiyah Yogyakarta.
Setyaningrum, N., & Usmawati, D. (2020). The Effect of Education Earthquakes and Tsunami Preparadness Emergency Planning. Jurnal Ilmiah Keperawatan Indonesia [JIKI], 4(1), 41. https://doi.org/10.31000/jiki.v4i1.2840
Sianipar, D. S. J. (2023). Refleksi Lima Tahun Gempa-Tsunami Palu. DetikNews. https://news.detik.com/kolom/d-6953033/refleksi-lima-tahun-gempa-tsunami-palu
Virgiani, N. B., Aeni, W. N., & Safitri. (2022). Pengaruh Pelatihan Siaga Bencana dengan Metode Simulasi terhadap Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana : Literature Review. Bima Nursing Journal, 3(2), 156–163.
Widjanarko, M., & Minnafiah, U. (2018). Pengaruh Pendidikan Bencana Pada Perilaku Kesiapsiagaan Siswa. Jurnal Ecopsy, 5(1), 1. https://doi.org/10.20527/ecopsy.v5i1.4878
Winarni, E. W., Purwandari, E. P., & Wachidi, W. (2021). The effect of android-based earthquake game toward Bengkulu City elementary school student’s knowledge about earthquake disaster preparedness. Journal of Physics: Conference Series, 1731(1). https://doi.org/10.1088/1742-6596/1731/1/012090
Winoto, P. M. P., & Zahroh, C. (2020). Pengaruh Sosialisasi Kesiapsiagaan Bencana Melalui Metode Simulasi Terhadap Peningkatan Ketrampilan Dalam Mengahadapi Bencana Pada Mahasiswa Siaga Bencana (Magana) Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya. Journal of Health Sciences, 13(2), 157–164. https://doi.org/10.33086/jhs.v13i2.1474
Wulandari, Endah, T., & Sujito, Rizky, E. (2024). Pengaruh Penyuluhan Kesiapsiagaan Bencana Terhadap Tingkat Kesiapsiagaan Bencana Gempa Bumi Pada Siswa SMP Muhammadiyah Sanden Yogyakarta. Jurnal Ilmiah Kesehatan, 14(1), 27–32. https://ojs.unsiq.ac.id/index.php/jik/article/view/7215
Yildiz, A., Dickinson, J., Priego-Hernández, J., & Teeuw, R. (2023). Children’s disaster knowledge, risk perceptions, and preparedness: A cross-country comparison in Nepal and Turkey. Risk Analysis, 43(4), 747–761. https://doi.org/10.1111/risa.13937