Peran Perpustakaan Digital dalam Pengembangan Akses Informasi di Era Digital : Studi Aplikasi Dispustaka Enrekang

  • Miftahul Jannah Universitas Muhammadiyah Enrekang
    (ID)
  • Muti’ah Mardhatillah Universitas Muhammadiyah Enrekang
    (ID)
  • Nurul Fatliani Universitas Muhammadiyah Enrekang
    (ID)
  • Rahma Universitas Muhammadiyah Enrekang
    (ID)
  • Hijrana Alumni Jurusan Ilmu Perpustakaan UIN Alauddin
    (ID)
  • Nur Arifin Universitas Islam Negeri Datokarama Palu, Indonesia
    (ID)

Abstrak

Perpustakaan digital merupakan salah satu inovasi dalam dunia pengelolaan informasi yang memanfaatkan teknologi informasi untuk memudahkan akses terhadap berbagai sumber daya informasi. Artikel ini membahas peran perpustakaan digital dalam meningkatkan akses informasi dan memperluas layanan perpustakaan, khususnya melalui aplikasi Enrekang yang dikembangkan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Enrekang. Aplikasi ini memungkinkan masyarakat mengakses buku digital secara online dan offline menggunakan perangkat digital, serta dilengkapi dengan fitur media sosial untuk berbagi rekomendasi dan berdiskusi. Meskipun membawa banyak manfaat, seperti meningkatkan literasi, memperluas jangkauan layanan, dan mempermudah akses, aplikasi ini juga menghadapi tantangan, antara lain keterbatasan koleksi e-book, masalah teknis dalam penggunaan aplikasi, serta kesulitan akses bagi sebagian masyarakat yang kurang familiar dengan teknologi. Penelitian ini mengidentifikasi berbagai tantangan yang dihadapi dalam implementasi aplikasi Enrekang dan memberikan saran untuk meningkatkan efektivitas aplikasi tersebut. Saran tersebut mencakup peningkatan koleksi e-book, perbaikan sistem pengelolaan konten, peningkatan pelatihan literasi digital bagi masyarakat, dan pengoptimalan aplikasi untuk mengatasi masalah teknis. Dengan perbaikan ini, diharapkan aplikasi Enrekang dapat semakin mempermudah akses informasi dan meningkatkan literasi digital di masyarakat Kabupaten Enrekang.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##submission.authorBiography##

##submission.authorWithAffiliation##

HIJRANA

hijrana@uin-alauddin.ac.id 

hijranabahar@gmail.com

(WA: 085394558070)

EDUCATION BACKGROUND
  • Sarjana Ilmu Perpustakaan, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, 2011-2015

WORK EXPERIENCES

EVENTS AND WORKSHOPS
  • Pemateri pada Worskhop "Makan Kerupuk Opac" 2015
  • Pemateri pada Pendidikan Pemustaka "User Education" Fakultas Adab dan Humaniora UIN Alauddin Makassar, 2017
  • Pemateri pada Pendidikan Pemustaka "User Education" Fakultas Adab dan Humaniora UIN Alauddin Makassar, 2018
  • Pemateri Manajemen Referens Tools "Mendeley & Zotero", 2018
  • Pemateri Manajemen Referens Tools "Mendeley & Zotero", 2019
  • Pemateri Deteksi Plagiat (Turnitin) di UPT Perpustakaan Univestitas Islam Negeri Alauddin Makassar, 2019 

SCHOLARLY PAPERS

Referensi

Ain, A., Batubara, A.K., Lubis, S., Tanjung, S. P., & Nst, I.M. (2022). Strategi dan Manfaat Layanan Open Access Perpustakaan dalam Peningkatan Budaya Literasi. Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Amri, Saeful, Ahmad Rifa’i, dan Mohammad Burhan Hanif. 2020. Peran Akses E-Skripsi untuk Mahasiswa Universitas Semarang Selama Perkuliahan Online. Information Science and Libary, 1 (2) 12-17
Arum, A. P., & Marfianti, Y. (2021). Pengembangan Perpustakaan Digital untuk Mempermudah Akses Informasi. Perpustakaan Universitas Semarang dan Perpustakaan dan Informasi Universitas Diponegoro.
Senjaya, R., & Susinta, A. (2022). Manajemen Perpustakaan Digital di Era Global pada Perpustakaan Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri. Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri.
https://aksaramaya.com/enrekang-digital-library-perluas-jangkauan-layanan-untuk-pemustaka-lebih-mandiri/#:~:text=Aplikasi%20Enrekang%20adalah%20aplikasi%20perpustakaan,bersosialisasi%20dengan%20pemustaka%20yang%20lain.
https://www.infopublik.id/read/239110/perpustakaan-nasional-dan-pemkab-enrekang-luncurkan-aplikasi-perpustakaan-digital-enrekang.html?show=
https://makassar.tribunnews.com/2018/11/14/dispustaka-enrekang-hadirkan-aplikasi-e-nrekang-ada-1500-buku-digital-didalamnya
https://aksaramaya.com/sosialisasi-enrekang-digital-library-sampai-ke-pelosok-pelosok-desa/
Sarma. (2024). Inovasi Pelayanan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Enrekang Melalui Program E-book dalam Upaya Menumbuhkan Minat Baca Masyarakat. Program Studi Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Muhammadiyah Makassar.
Haerana, H., & Riskasari, R. (2022). Literasi Digital dalam Pelayanan Publik. Wikrama Parahita: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 6(2), 131–137
Diterbitkan
2025-03-24
Bagian
Artikel
Abstrak viewed = 22 times