Pengaruh Kepemilikan Manajemen dan Good Corporate Governance terhadap Penerapan Triple Bottom Line dengan Kinerja Keuangan sebagai Pemoderasi pada Perusahaan Sektor Perkebunan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kepemilikan manajerial dan good corporate governance terhadap triple bottom line, dengan kinerja keuangan sebagai moderasi. Bidang industri subsektor perkebunan di indonesia telah menyumbang 54,99% dari total PDB. Penelitian ini menggunakan analisis regresi yang dimoderasi. Teknik penarikan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan jumlah sampel yakni 10 perusahaan selama 3 tahun dengan periode pelaporan 2020-2022. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa kepemilikan manajemen berpengaruh positif dan signifikan, sedangkan good corporate governance dengan independensi komisaris, dewan komisaris berpengaruh positif dan signifikan, sementara komite audit, dewan direksi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap penerapan triple bottom line. Secara simultan variabel kepemilikan manajemen dan good corporate governance berpengaruh signifikan terhadap penerarapan triple bottom line. Hasil penelitian MRA kinerja keuangan tidak memoderasi variabel kepemilikan manajemen dan variabel Good Corporate Governance. Penelitian ini masih terdapat kekurangan seperti periode penelitian, jumlah sampel yang minim sehingga kurang mampu memberikan kondisi perusahaan sebenarnya.