Contextual Architecture pada Perancangan Pusat UMKM di Kabupaten Nunukan
Abstrak
Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) memiliki peran penting dan strategis dalam pembangunan ekonomi nasional. Selain berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja, UMKM juga berperan dalam mendistribusikan hasil-hasil pembangunan. Penelitian ini bertujuan untuk mendesain Pusat Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kabupaten Nunukan dengan pendekatan arsitektur kontekstual. Metode yang digunakan dalam perancangan meliputi pengumpulan data primer melalui observasi lapangan dan data sekunder melalui studi literatur serta studi preseden. Pemilihan lokasi tapak mempertimbangkan faktor peruntukan, sirkulasi, infrastruktur, fasilitas pendukung, dan kestrategisan lokasi. Dari tiga alternatif, lokasi terpilih berada di Jalan Ujang Dewa, Selisun, Kecamatan Nunukan Selatan, sesuai dengan kriteria dan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW). Perancangan berfokus pada keterampilan dan kreativitas UMKM di Kabupaten Nunukan. Pusat UMKM ini diharapkan menjadi sentra pemenuhan kebutuhan pakai dan oleh-oleh bagi masyarakat setempat maupun luas, serta mendorong kebangkitan perekonomian. Desain UMKM sentral ini bertujuan untuk memperkaya elemen-elemen yang mencerminkan ciri khas Nunukan, sesuai dengan pendekatan arsitektur kontekstual.
Referensi
Abyan Odhy Dzakwan, Riadi Budiman, F. P. (n.d.). Pengunjung UMKM Center Kota Pontianak Dengan Menggunakan Metode SWOT Dan QSPM. Jurnal Teknik Industri Universitas Tanjungpura, 214–223. https://jurnal.untan.ac.id/index.php/jtinUNTAN/article/view/43993/75676587800
Agusta Ika Prihanti Nugraheni, SE., M., & Dr. John Suprihanto, M. (2015). Pengembangan usaha mikro kecil dan menengah kasus: Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara. http://www.iseisby.or.id/agenda-isei/178-materi-call-for-pappers-isei-xix-paralel-a.html
Barat, J. (2021). Penerapan arsitektur kontekstual. Jurnal Arsitektur PURWARUPA, 4(1), 240–249.
Dinas Perindustrian, Perdagangan, K. dan U., & Informasi, dinas komunikasi dan. (n.d.). UMKM. Sidara Cantik. Retrieved September 16, 2022, from http://sidaracantik.kaltaraprov.go.id/web/data_sektoral/view/enc-eyJtZW51X21lbnUiOiIzNiIsIm1lbnVfdXJ1c2FuIjoiMiIsIm1lbnVfYmlkYW5nIjoiMTciLCJtZW51X2luZGlrYXRvciI6IjEyOCJ9
F. Limpong, Y., & Rate, J. Van. (n.d.). Arsitektur kontekstual dengan pendekatan site dan budaya.
Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia. (2015). Profil bisnis usaha mikro, kecil dan menengah (umkm).
Peraturan, P., Daerah, K., Rangka, D., Protokol, H., Dalam, K., Dan, P., Negara, T. L., Nunukan, P. K., Malinau, K., Barat, K. K., Lembaran, T., Republik, N., & Lembaran, T. (2021). Bupati nunukan provinsi kalimantan utara.
Prov.Kaltara, K. R. D. P. kanwil D. (2022). Sinergi Kemenkeu Satu dalam Melakukan Analisis Pemberdayaan UMKM dan Menyajikan Informasi Potensi Pengembangan UMKM di Kalimantan Utara. https://djpb.kemenkeu.go.id/kanwil/kaltara/id/data-publikasi/berita-terbaru/2882-sinergi-kemenkeu-di-daerah-kanwil-djpb-bersama-kanwil-djkn,-djbc-dan-djp-melakukan-analisis-pemberdayaan-umkm-dan-menyajikan-informasi-potensi-pengembangan-umkm-di-daerah.htm
##submission.copyrightStatement##
##submission.license.cc.by-sa4.footer##By submitting your manuscript to our journal, you are following Copyright and License